Kertas Kerja Wajib
Sistem Proteksi Generator PLTA Tanggari II Sektor Minahasa Wilayah Suluttenggo / 551107 / T. Produksi / ISP / 2012 (Diploma : II)
PLTA Tanggari II dirancang menggunakan sistem Run Off River dengan kapasitas terpasang 19 MW. Terdiri atas dua unit dengan kapasitas terpasang 2 x 9.500 kW. Merek mesin Bouvier Hydro Type Franscis Vertical, dengan tegangan masingmasing 6,6 kV. PLTA Tanggari II menggunakan air buangan turbin unit 1 dan 2 PLTA Tanggari I sebagai sumber utama penggerak mula untuk memutar turbin yang seporos dengan generator.
Selanjutnya lewat pipa pesat dengan memanfaatkan tinggi terjun air dapat membangkitkan daya listrik sebesar 19 MW pada saat beban puncak dengan debit air 16,5 m3/det. Listrik yang dihasilkan oleh generator disalurkan melalui transmisi 70 kV ke GI Sawangan masuk ke sistem interkoneksi SUTT 70 kV Minahasa, Manado, Bitung dan sistem interkoneksi 150 kV untuk Kotamobagu.
Untuk menjaga keandalan dari generator maka perlu suatu peralatan yang mampu menjaga keandalan tersebut yang kita sebut “Peralatan Proteksi”. Peralatan proteksi disini selain untuk menjaga keandalan dari generator di pembangkit juga untuk menjaga peralatan generator jika sewaktu-sewaktu terjadi gangguan tidak akan sampai meluas ke peralatan lain atau hanya terjadi area yang telah di proteksi.
Peralatan proteksi yang akan dibahas dalam KKW ini adalah sistem proteksi generator yang merupakan salah satu peralatan yang vital didalam unit pembangkit, adapun peralatan proteksi tersebut adalah circuit breaker (CB) atau pemutus tenaga (PMT), relay arus lebih atau over current relay (OCR), relay gangguan hubung tanah stator, relay penguatan hilang, relay hubung tanah totor, relay tegangan lebih, relay daya balik dan relay difrensial.
Tidak tersedia versi lain