Kertas Kerja Wajib
Analisa Peralatan Sirkulasi Di RIG PDSI H40 D24 PT. Pertamina EP ASSET 3 Jatibarang Field / 14421008 / T. Produksi / BOR / 2016 (Diploma : II)
Dalam indutri migas operasi pemboran adalah suatu pekerjaan yang wajib dilaksanakan untuk mendapatkan minyak maupun gas. Operasi pemboran adalah kegiatan membuat sumur dari permukaan ke sumber minyak dan gas bumi. Operasi pemboran ini sangat berbahaya karena menembus/melubangi batuan yang menyimpan tekanan tinggi, dan saat mengebor menghasilkan cutting yang apabila tidak disirkulasikan dapat menyebabkan masalah pemboran. Maka dalam operasi pemboran diperlukan sistem sirkulasi untuk mengalirkan fluida pemboran yang bisa berupa lumpur maupun air asin. Sistem sirkulasi sangat penting karena sebagai media untuk mengalirkan fluida pemboran dari tangki masuk ke dalam lubang sumur dan kembali ke tangki. Pada rig H40 D24 peralatan sistem sirkulasi yang digunakan adalah adalah tanki lumpur, mixing hopper, tanki air, pompa triplex, pompa sentrifugal, mud agitator, dan shale shaker. Dengan total volume efektif mud tank sebesar 45,4 m3 atau 285.784 barrel. Debit dari dua pompa triplex dengan effisiensi 88 % adalah 583 gpm.
Tidak tersedia versi lain