Kertas Kerja Wajib
Evaluasi Laju Alir Fluida Menggunakan (ESP) Pada Sumur KS-0102, KS-0119, Dan KS-0173 Lapangan Kaji Semoga PT. Medco E&P Indonesia / 15412030 / Produksi / 2017 (Diploma : II)
Pada awalnya sumur minyak mempunyai tenaga pendorong yang cukup besar, sehingga sumur tersebut dapat mengalirkan fluida secara sembur alam (natural flow) hingga ke permukaan. Tetapi seiring berjalannya waktu, umur suatu sumur semakin tua. Dengan demikian tenaga pendorong atau tekanan reservoir sumur tersebut menurun. Sumur yang tadinya dapat mengalirkan fluida ke permukaan secara natural flowing karena tekanannya menurun, kini harus mendapat bantuan dengan cara pengangkatan buatan (artificial lift) agar mampu mengalirkan fluida ke permukaan salah satunya adalah Electric Submersible Pump (ESP).
Lapangan Kaji-Semoga memiliki 150 sumur produksi menggunakan ESP sebagai metoda pengangkatan buatannya. Sumur KS-0102, KS-0119 dan KS-0173 merupakan sumur di Lapangan Kaji-Semoga yang menggunakan ESP sebagai sistim pengangkatan buatannya. Produksi sumur KS-0102 adalah 816 bpd dengan tekanan alir dasar sumur sebesar 226 psi. Produksi sumur KS-0119 adalah 413 bpd dengan tekanan alir dasar sumur sebesar 430 psi. Sedangkan produksi untuk sumur KS-0173 adalah 665 bpd dengan tekanan alir dasar sumur sebesar 640 psi.
Melihat produksi ketiga sumur tersebut, setelah dilakukan perhitungan ternyata ada satu sumur yang sudah berproduksi secara optimum dan dua sumur belum berproduksi secara optimum. Maka selanjutnya dilakukan evaluasi dua sumur yang belum berproduksi optimum tersebut dengan data yang telah diketahui dengan menaikkan frekuensi pompa. Hasil evaluasi sumur menunjukkan laju produksi yang meningkat dan tetap berada pada range desain pompa masingmasing sehingga dapat dikatakan optimum dan dalam keadaan aman.
Tidak tersedia versi lain