Kertas Kerja Wajib
Pengoperasian Gathering Station II Di PT. Pertamina EP ASSET 5 Bunyu Field / 15112002 / Produksi / 2016 (Diploma : I)
Gathering Station atau Stasiun Pengumpul merupakan suatu tempat diatas permukaan dimana terjadi proses pemisahan fluida pertama kali setelah fluida produksi diangkat dan dialirkan melalui flowline dari sumur. Didalam Instalasi Gathering Station terdapat peralatan-peralatan peroduksi yang berfungsi untuk melakukan pekerjaan pengaliran, pemisahan, penampungan, dan pengukuran fluida produksi.
Di Gathering Station II Bunyu Field pemisahan fluidanya menggunakan Separator, Scrubber dan beberapa tangki untuk memisahkan cairan dengan gas. Adapun fasilitas produksi Gathering Station II Bunyu Field diantaranya 8 unit Header Manifold, 11 unit Separator, 3 unit Scrubber, 7 unit Tanki, 1 unit Oil catcher, 4 unit Pompa, dan 1 unit Flaring. Jumlah sumur produksi yang masuk ke Gathering Station II Bunyu Field sebanyak 18 sumur yaitu 13 sumur Gas lift, 4 sumur sembur alam, dan 1 sumur ESP (Electrical Submersible Pump). Hasil produksi minyak dan gas di Gathering Station II Bunyu Field yaitu 849 BOPD, Gas 5011 MSCFD (data per tanggal 10 April 2016).
Untuk mengetahui produksi harian (minyak, air dan gas) di Gathering Station II Bunyu Field maka dilakukan pengetesan sumur produksi. Definisi dari pengetesan sumur produksi adalah pekerjaan atau kegiatan untuk mengetahui data produksi dari setiap sumur (minyak, air dan gas) per hari. Di Pertamina EP Asset 5 Bunyu Field, pengetesan sumur produksi dilakukan per 4 jam untuk satu sumur produksi (berdasarkan standar IACOE: Integrated Assessment Criteria of Operational Excellence). Karena waktu 4 jam pengetesan itu sudah cukup akurat untuk mengetahui data-data dari hasil test sumur produksi. Dan data ini sangat penting untuk Petroleum Engineer karena untuk menganalisa sumur produksi tersebut, sehingga mengetahui produksi sumur itu stabil atau tidak stabil.
Tidak tersedia versi lain